Total Tayangan Halaman

Sabtu, 11 Desember 2010

AREMANIA SATRIA PURWOKERTO

Salam Satu Jiwa….
Purwokerto, mungkin masih banyak yang belum tahu letak dimana kota Purwokerto.
Kota kecil yang berada dikabupaten banyumas,Jawa Tengah. Kota yang penuh ketenangan
dan keindahan yang terkenal dengan mendoan dan gethuknya. Tidak kalah dengan
kota-kota lain, di Purwokerto pun banyak para pecinta Arema.

Bermula dari obrolan-obrolan para pecinta Arema yang ada di Purwokerto,
sampai dibentuknya Aremania Satria Purwokerto yang mana Aremania Satria Purwokerto
itu bukan hanya untuk menjadi wadah aremania yang ada di Purwokerto.

Aremania Purwokerto
Aremania Satria Purwokerto juga mempunyai keinginan banyak, salah satunya menjadi korwil
yang di akui di Indonesia . Tujuan dibentuknya Aremania Satria Purwokerto tidak hanya
untuk menampung para aremania yang ada di Purwokerto, namun Aremania Satria Purwokerto
ingin mensosialisasikan kepada teman-teman pecinta bola bahwa persepakbolaan Indonesia
tidak kalah menarik dengan persepakbolaan yang ada di Eropa dan menjalin silaturahmi
sesama dan antar suporter.
November 2010, tepatnya tanggal 14 Aremania Satria Purwokerto melaksanakan syukuran
berdirinya Aremania Satria Purwokerto dimana dalam acara itu dihadiri oleh pemain arema
yaitu Waluyo, defender Arema yang berasal dari Purwokerto. Walaupun terlihat tergesa-gesa
dan hanya dengan persiapan yang seadanya serta cuaca yang kurang mendukung,
tapi alhamdulillah acara tersebut berjalan lancar dan sesuai dengan apa yang direncanakan.

Aremania Satria Purwokerto
Acara syukuran sekaligus peresmian tersebut berlangsung sekitar 2 jam.
Setelah acara syukuran dan peresmian tersebut selesai, acara dilanjutkan dengan acara
futsal bersama yang mana dalam acara futsal tersebut tidak hanya diikuti oleh anggota
Aremania Satria Purwokerto tapi juga diikuti oleh pemania Arema yaitu Waluyo.
Acara futsal yang berlangsung 2 jam itu dan juga dihadiri oleh pemain Arema sangat
memberikan semangat Aremania Satria Purwokerto untuk terus tetap semangat.

Setelah acara pemotongan tumpeng
Dengan adanya acara tersebut, aremania satria berharap dapat menjadi bagian dari
aremania yang ada di indonesia bahkan yang ada di dunia. serta Aremania Satria Purwokerto
berharap selalu mendapat dukungan dalam perjalananya untuk terus dan terus mendukung
Arema Indonesia.

Saat penyerahan baju Aremania Satria ke pemain Arema (Waluyo 27)

Playstation: Arema Indonesia

Gambar-gambar baru Arema Indonesia versi Playstation dari Aremania Lampung.













Arema Indonesia Versi Playstation

Sekarang, Aremania tidak hanya bisa menyaksikan langsung Noh Alam Shah dkk di Stadion Kanjuruhan atau melalui layar kaca ANTV, tetapi juga di Playstation maupun PC dan Notebook. Rekan kita, Rolli Andy Bagas, dalam Facebook-nya memposting beberapa artwork Arema Indonesia versi Playstation dan Football Manager.






Mari Kita Bergandengan, Kita Bersaudara

Saya sebagai salah satu warga Malang yang juga cinta akan Arema, ingin sekali bisa melihat sebuah perdamaian antara kaum supporter sepakbola di Indonesia. Mari kita mulai dari hal-hal kecil, jangan berbuat anarkhis dan juga SARA. Alangkah indahnya ketika Aremania bersatu dengan Jackmania di stadion gelora bung karno Jakarta 30 mei lalu. Supporter kedua belah pihak saling bersatu, tanpa ada sekat. Biru dan orange pun bergabung, saling bernyanyi untuk mendukung. Dengan hasil yang fantastis, meskipun kalah The Jack tetap rukun, tidak berbuat tindak anarkhis sedikitpun.
Jakmania dan Aremania di Senayan pada pertandingan Persija vs Arema
Mari kita dukung agar sepakbola kita semakin maju, mari kita rubah paradigma bahwa supporter sepakbola kita hanya bisa bikin rusuh, kita buat para wanita,ibu-ibu,bahkan anak-anak mau datang ke stadion untuk melihat sebuah pertandingan sepakbola.
Buat para aremania, mari kita semua tidak lagi keluar kata-kata kasar terhadap tetangga kita. Semua sama, apalagi nama kita bukan lagi arema malang, melainkan Arema Indonesia.
Indahnya kebersamaan, saling memperlihatkan rasa persaudaraan itu yang kita semua harapkan. Salam satu jiwa. Arema Indonesia.

Foto Kenangan Arema Juara Galatama

Masih dalam euforia dan suasana penuh kebahagiaan seiring kesuksesan Arema Indonesia menjuarai Superliga 2009/10, tidak ada salahnya kita flashback ke belakang ketika Arema Malang menjadi juara Galatama. Hampir sama seperti sekarang, saat itu pun masih ada laga “Perang Bintang” dan konvoi keliling kota Malang. Berikut foto-foto memori Arema juara Galatama, foto dari album Kenangan AREMA Juara 1993 di Facebook Sam Faisal Huda.

iki konvoi tapi koyok demo, gak onok sing nggawe atribut..


konvoi dari pintu masuk kota, Arjosari, singone nang ngarep dewe

tribun vip, tdk ada yg beratribut AREMA, sik mambu2 bonek…. hahaha
FORZA AREMA


tari2an sebelum pertandingan, jadul sekali ya..

piala diarak keliling stadion, sam ikul ikut naik jeep

foto sebelum bertanding lawan all star liga, kalah 2-1..hehe

piala diberkan ketua PSSI Azwar Anas, campeone…campeone!!

Foto: Jak Ngalam di Kanjuruhan

Sedikit berbeda dari topik sebelumnya yang murni Arema dan Aremania, kali ini rekan-rekan suporter dari Jak Mania berkesempatan tampil di Tribun Aremania. Foto-foto ini diambil pada uji coba Arema vs Persija di Stadion Kanjuruhan, Sabtu (18/9). Foto-foto selengkapnya bisa dilihat di album “ujicoba AREMA VS PERSIJA 18 SEPT 2010″ oleh Jak Ngalam.
Jakmania di Stadion Kanjuruhan

Persiapan berangkat ke Stadion Kanjuruhan
Jakmania di Stadion Kanjuruhan
Jakmania di Stadion Kanjuruhan
Tiba di Stadion Kanjuruhan
Jakmania di Stadion Kanjuruhan
Jakmania di Stadion Kanjuruhan
Jakmania di Stadion Kanjuruhan
Jakmania di Stadion Kanjuruhan
Di dalam Stadion Kanjuruhan…
Jakmania di Stadion Kanjuruhan
Jakmania di Stadion Kanjuruhan
Jakmania di Stadion Kanjuruhan
Jakmania di Stadion Kanjuruhan
Jakmania di Stadion Kanjuruhan
Jakmania di Stadion Kanjuruhan
Jakmania di Stadion Kanjuruhan

DEKLARASI AREMANIA JALUR GAZA

Minggu Tanggal 28 november, Syukur Alhamdulillah Aremania Jalur Gaza mengadakan deklarasi Korwil Jalur Gaza yang amat sederhana di Lesehan Beran Pandaan, yang dihadiri oleh jajaran Kepolisian Sektor Pandaan Bapak Kanit Sundoro, jajaran manajemen PT. Arema Bapak Yunus, Penasehat Bapak Dadang, serta Sam Tembel.

AREMANIA JALUR GAZA

Penyambutan anggota
Korwil Jalur Gaza ini sebenarnya sudah memimpikan untuk terbentuknya menjadi sebuah korwil resmi hanya untuk 5 kata yaitu A-R-E-M-A. Hal tersebut bertujuan untuk mendukung Arema di mana saja saat berlaga. Korwil Jalur Gaza terdiri dari beberapa kecamatan yg rentan terhadap gesekan dari supporter lain, Korwil Jalur Gaza terdiri dari kecamatan Pandaan, Tretes, Pacet, Trawas dan wilayah Pasuruan.

Acara deklarasi korwil Jalur Gaza
Setelah sukses dengan acaranya deklarasi Korwil jalur gaza yang sangat sederhana, Sam Deny selaku ketua Korwil Jalur Gaza sangat yakin para pecinta sepak bola khususnya liga ISL di Pandaaan dan sekitarnya akan bertambah dan mencintai 5 huruf yaitu Arema. Deny berseloroh bahwa jika Korwil Aremania Jalur Gaza berdiri, maka tidak kesulitan pula tentang adanya tiket pertandingan yang di gelar di stadion Kanjuruan, mengingat stadion Kanjuruhan di Kepanjen cukup jauh dari Pandaan dan sekitarnya, bukan hanya itu, terror dan gangguan2 dari supporter lain kerap terjadi, maka Nyawalah taruhannya.

Peresmian Korwil Jalur Gaza
Dengan berdirinya korwil Aremania Jalur gaza sebagai korwil ke 272, maka pantaslah jika slogan tidak kemana mana namun ada dimana diberikan untuk Aremania. Karena 5 huruf A-R-E-M-A yg disematkan kepada khalayak pecinta bola di Indonesia ini. Semoga Aremania jalur gaza bisa menularkan virus damai di jalur perbatasan, karena Arema itu BENAR.